Image of Mencerahkan bakat menulis

Text

Mencerahkan bakat menulis



Mencerahkan Bakat Menulis adalah buku panduan praktis untuk berlatih menulis berbagai jenis tulisan ilmiah dan non-ilmiah bagi para pelajar, mahasiswa, guru, dosen, lembaga pendidikan, dan pihak terkait yang berkepentingan. Buku ini dirancang untuk mencerahkan bakat menulis, memperbaiki kualitas tulisan, meningkatkan budaya dan reputasi berkarya tulis. Buku ini membahas pentingnya menulis, masalah tulisan dan cara mencerahkan bakat menulis untuk meningkatkan kualitas tulisan melalui: . Penekanan proses penulisan yang mencakup persiapan, penulisan draf, revisi draf, penyuntingan, dan penerbitan. . Penulisan paragraf deduktif, induktif dan campuran yang mengandung kesatuan dan kepaduan. . Penulisan jenis-jenis paragraf dan tulisan berjudul seperti: narasi, deskriptif, eksplanasi, eksposisi, argumentasi, dan persuasi. . Penulisan artikel populer: berita, opini, dan fitur. . Penulisan artikel jurnal. . Penulisan skripsi, tesis, dan disertasi. . Penulisan dan penerbitan buku. . Penulisan puisi, pantun, syair, dan gurindam. . Penulisan Cerpen dan Novel. . Pencerahan kesalahan umum berbahasa Indonesia. . Pencerahan budaya plagiat. Mencerahkan Bakat Menulis ditulis oleh seorang akademisi, praktisi menulis, pelatih menulis dan konsultan penerbitan buku. Sebagian besar isi buku ini sudah dipresentasikan dalam seminar dan workshop di berbagai perguruan tinggi dan lembaga pendidikan di seluruh Indonesia.


Ketersediaan

EB0442808. 066 SUT mPerpustakaan SMPIT Al-Fityan School Gowa (ebook)Tersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
808. 066 SUT m
Penerbit PT Gramedia Pustaka Utama : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
xiv, 489 halaman : ilustrasi ; 23 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
978-602-03-7672-1
Klasifikasi
808.066
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain


Lampiran Berkas



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya